Psikologi Pendidikan (e5) 1/Santrock (BUKU SAMPEL/PRELOVED)
Penulis: John W. Santrock [MGH]
ISBN: 978-602-8555-94-4
Bidang Psikologi yang merupakan ilmu yang mempelajari mengani proses perilaku dan jiwa seseorang memiliki pengaruh terhadap berbagai bidang, salah satunya adalah pendidikan. Psikologi pendidikan yang khusus mempelajari seluk-beluk kegiatan pembelajaran dan individu memiliki lahan pembahasan yang sangat luas. Para pencetus ide mengenai bidang ini melakukan penelitian dan memiliki bermacam pendapat mengenai pendekatan dan penekanan dalam pembelajaran agar dapat sesuai dengan berbagai variasi individu, sehingga menghasilkan pembelajaran yang efektif dan manusia yang kompeten.
Buku Psikologi Pendidikan Edisi 5 ini menjelaskan topik psikologi, khususnya pada anak sebagai objek pendidikan. Pembahasan mengacu pada proses yang terjadi dalam perkembangan mereka di mana dibutuhkan peran pendidik agar setiap tahap perkembangan dapat dimaksimalkan. Penekanan dilakukan pada pendekatan pembelajaran terhadap setiap individu sesuai latar belakang yang dimiliki. Dalam setiap bab, terdapat tujuan pembelajaran yang menjadi acuan pencapaian pembaca dalam mempelajari topik. Selain itu, terdapat catatan pinggir sebagai sorotan pada kalimat yang menjadi perhatian. Terdapat juga daftar istilah penting dan contoh soal untuk melatih pemahaman pembaca akan pembahasan.
Maaf, sementara tidak ada ulasan untuk produk ini.
Dapatkan penawaran terbaik jika anda berlangganan newsletter kami