Penulis: Cruickshank, Jenkins, Metcalf [MGH]
ISBN: 978-602-8555-92-0
Buku ini memaparkan tentang alternatif pengajaran dan keahlian profesional serta kemampuan seorang guru yang efektif. Alternatif pembelajaran yang dipaparkan dilengkapi dengan konsep awal, waktu yang tepat kapan menggunakan pembelajaran tersebut, tujuan, dan keterbatasan metode yang digunakan. Inti pembahasan buku terletak pada atribut dan karakteritistik guru efektif, yaitu beberapa keahlian yang seharusnya dimiliki guru efektif, seperti keahlian mengelola kelas dan memecahkan masalah di dalam kelas. Pembahasan mengenai evaluasi juga dijelaskan meliputi jenis penilaian yang diberikan, cara menginterpretasi tes, dan menentukan hal-hal apa saja yang harus dievaluasi sebagai bagian penting yang harus diketahui pendidik atau calon pendidik.
Buku Perilaku Mengajar Edisi 6 ini membahas topik pendidikan, khususnya bagaimana cara mengajar. Penjelasan mengacu pada proses dan kejadian yang terjadi dalam ruang lingkup belajar dan mengajar, pemikiran atau teori mengenai pengajaran, serta berbagai alternatif pengajaran. Dalam setiap bab, terdapat kotak sorotan dan fokus penelitian sebagai bahan studi kasus. Selain itu, bagian akhir bab dilengkapi daftar isu dan masalah sebagai bahan diskusi per bab. Sebagai tambahan, terdapat lampiran manual praktik pengajaran untuk melatih keahlian pembaca dan pendidik dalam mengajar secara kritis.
Maaf, sementara tidak ada ulasan untuk produk ini.
Dapatkan penawaran terbaik jika anda berlangganan newsletter kami