: Ari Yunanto
: 978-623-8250-07-3
: 2021
: 138
: 17 X 24 CM
Profesi dokter merupakan profesi yang sangat erat kaitannya dengan pelayanan yang langsung menyentuh harkat hidup masyarakat. Di sisi lain, kesadaran hukum yang tumbuh dan berkembang di masyarakat menuntut pemahaman tentang berbagai aspek hukum pada setiap profesi yang melayani masyarakat. Akhir-akhir ini pun sering kali timbul reaksi defensif dari masyarakat terhadap pelayanan kesehatan. Reaksi itu dengan cepat membangkitkan kesadaran masyarakat tentang hak atas pelayanan kesehatan, sehingga persoalan ini menyebabkan aspek hukum antara dokter dan pasien menjadi semakin penting. Itu karena semakin tinggi tingkat pendidikan masyarakat, maka semakin meningkat pula pengakuan atas hak asasi manusia dan masyarakat semakin menuntut adanya kepastian hukum dalam konteks pelayanan kesehatan. Adanya gejala seperti itulah yang mendorong masyarakat untuk berusaha menemukan dasar yuridis bagi pelayanan kesehatan. Lagi pula, tindakan yang dilakukan oleh para pelaksana pelayanan kesehatan, dalam hal ini dokter, sebenarnya juga merupakan perbuatan hukum yang mengakibatkan timbulnya hubungan hukum, walaupun hal tersebut sering kali tidak disadari oleh para pelaksana pelayanan kesehatan pada saat melaksanakan tugas keprofesiannya. Perkembangan ini, di satu pihak, mengandung makna yang sangat positif karena memperlihatkan peningkatan kesadaran masyarakat terhadap hukum pada umumnya. Di lain pihak, perkembangan tersebut merupakan tantangan bagi profesi dokter dalam upayanya memberikan pelayanan profesional terhadap pasien yang terikat dalam hubungan terapeutik dokter-pasien, sangat dimungkinkan timbulnya sengketa medis. Oleh karena itu, penanganan melalui jalur mediasi dapat menjadi solusi terbaik bagi para pihak.
Terbitnya buku ini diharapkan dapat menambh khazanah buku acuan tentang hukum kesehatan, khususnya malpraktik medis, serta dapat menjadi salah satu alternatif referensi bagi mahasiswa dan dosen di fakultas kedokteran dan fakultas hukum, serta para praktisi yang berminat terhadap hukum kesehatan.
Materi yang dibahas dalam buku ini mencakup:
Bab 1 Pendahuluan
Bab 2 Etika dan Moralitas Profesi Dokter
Bab 3 Hubungan Dokter–Pasien
Bab 4 Standar Profesi, Standar Prosedur, dan Informed Consent
Bab 5 Tindakan Medis, Risiko dan Malpraktik Medis, dan Kelalaian Medis
Bab 6 Aspek Hukum Pidana Malpraktik Medis
Bab 7 Aspek Hukum Perdata Malpraktik Medis
Bab 8 Sengketa Medis dan Mediasi
Bab 9 Penutupan
ISBN : —
e-ISBN : 978-602-6450-80-7
Hak Cipta : © 2021
Maaf, sementara tidak ada ulasan untuk produk ini.
Dapatkan penawaran terbaik jika anda berlangganan newsletter kami




